Monday, December 17, 2018

Menunggu Adsense




Okay kembali lagi bersama saya, sekarang saya ingin bercerita sedikit tentang keresahan saya terhadap Google Adsense karena kemarin saya baru saja mendaftarkan blog ghaducawa.blog dengan harapan mendapat laporan Approved.

Baca sampai habis supaya mendapatkan manfaatnya!

Saya mendaftarkan blog saya ke Google Adsense karena saya ingin mendapatkan uang dari sana, namun selain mendapatkan uang saja juga ingin belajar menjadi penulis artikel yang baik supaya blog saya ini bisa terus berkembang untuk menyebarkan banyak manfaat bagi pembaca, Karena apalah arti sebuah blog jika hanya berisi banyak iklan dan berisi sedikit manfaat?.


Seperti yang kita tahu Googe Adsense merupakan perusahaan milik Google yang sampai sekarang masih terus berkembang dengan pesat bahkan sudah menjadi kebutuhan bagi sebagian orang, oleh karena itu sebelumnya saya merasa minder dan takut untuk mendaftarkan blog saya ke Google Adsense. Tapi setelah saya pikir pikir "Kita harus berani mencoba biar tau rasanya" Akhirnya saya pu memustukan untuk berani mendaftarkan blog saya ke Google Adsense dengan perasaan yang masih takut untuk ditolak:D

Saya merasa takut karena blog saya ini belum genap berumur 1 bulan dalam kata lain blog saya ini masih sangat baru, bahkan blog saya ini baru memiliki 20 Post. Tetapi saya merasa sedikit optimis karena isi blog saya ini atau artikel saya benar benar real karya saya dan bukan hasil comot atau copas dari orang lain, walaupun ada gambar yang sesekali saya ambil dari internet, tetap seiring berjalannya waktu saya akan membuat gambar saya sendiri.


Setelah saya selesai mendaftarkan blog saya ke Google Adsense saya diarahkan untuk menyalin sebuah kode HTML kemudian meletakannya diblog saya diantara sintax <head>Letak kode html</head> Dan saya langsung memasangnya pada blog saya, setelah saya meletakannya terdaat tulisan bahwa saya disuruh menunggu 3 hari atau lebih dalam hati "Sabar sabar:D".

Akhirnya saya putuskan untuk menunggu dengan sabar dan pasrah tetapi masih dengan harapan yang sangat besar supaya saya bisa menjadi mitra adsense, saya berjanji deh kalok saya ketrima saya akan membuat artikel yang hadir dengan banyak manfaat:). Saya pun meminta doa kepada kawan kawan dan doai serta pada kalian supaya dapat bisa menjadi mitra adsen sehingga saya juga bisa menjadi lebih bersemangat untuk terus membuat artikel yang bermanfaat.

Untuk menjadi Mitra Adsense kita harus belajar terlebih dahulu untuk menjadi penulis yang baik terlebih dahulu serta menghindari dari apa yang namanya Copy dan Paste dengan begitu kita akan turut mengurangi besarnya tingkat plagiat didunia internet ini. Buat yang baru memulai blog nih dengerin saya pun juga masih baru mari kita berjuang bersama sama. Semangat.~

Sekian dulu keresahan yang bisa saya bagikan, untuk kelanjuttannya saya akan membagikan apakah saya ketrima menjadi mitra adsense atau tidak, tunggu di postigan berikutnya ya. Teruma Kasih.